Termasuk panitia dalam acara Istihlal Nasional PP. Langitan yang diselenggarakan pada Kamis (27/4/23) kemarin adalah dari pengurus KESAN wilayah Kalimantan Timur.
Sebagai perwakilan Pengurus KESAN wilayah Kaltim, Ust. Ali Makin Rosyid memberikan sambutan yang di antara isinya adalah menghaturkan rasa terima kasih sebesar-besarnya kepada para masyayikh karena sudah dipercaya menjadi panitia dalam perhelatan akbar ini.
”Sebagaimana yang disampaikan teman kami dari wilayah Lampung, kami juga menghaturkan terima kasih secara mendalam kepada masyayikh yang telah memberikan kepercayaan sebagai panitia pelaksana dalam istihlal ini. Mudah-mudahan kami yang dari Kalimantan Timur bisa nyadong berkah kepada para masyayikh,” tutur beliau.
Selanjutnya, Ust. Ali Makin Rosyid menceritakan kalau para alumni Langitan di Kaltim sama-sama menabung untuk bisa pergi dan mensukseskan acara ini.
”Para alumni yang ada di Kaltim ini rata-rata kehidupannya berusaha, banyak yang berusaha sampai menjual bakso keliling dan usaha-usaha yang lain, sehingga mempunyai niatan untuk berangkat ke Kaltim pada saat pertemuan KESAN yang ada di Kaltim ini kita anjurkan untuk menabung dari bulan ke bulan untuk biaya perjalanan menuju ke tempat ini,” terang beliau.
Oleh karena itu, lanjut beliau, mohon dukungan untuk teman-teman kami yang ada di Kalimantan Timur mempunyai kehidupan yang layak, ilmunya bermanfaat bagi masyarakat.
Di akhir sambutannya, Ust. Ali Makin Rosyid berharap agar selalu bisa berkhidmat kepada para masyayikh.
”Demikian, yang dapat saya sampaikan. Dan saya nyadong berkah dan doa. Mudah-mudahan kami sekalian bisa khidmah kepada beliau-beliau.” Pungkas Ust. Ali. (Riy)
0 Comments